Happy blogging kawan, maaf nih baru sempet update lagi.
Untuk hari ini kami akan berbagi sedikit tutorial Menghubungkan PostgreSQL 9.3 dengan phpPgAdmin. Dalam prakteknya saya menggunakan distro Linux Lubuntu 14.04.
Silahkan anda simak dengan cermat.
- Pertama tama kita perlu menginstall dahulu PostgreSQL 9.3 di leptop kita, bisa anda download masternya disini http://www.enterprisedb.com/products-services-training/pgdownload pilih sesuai jenis sistem operasi yang anda pakai.
- Perintah untuk menginstall PostgreSQL 9.3 :
$ sudo cd ~/Downloads/
$ sudo chmod -Rv 777 ~/Downloads/postgresql-9.3.5-3-linux.run
$ sudo ./postgresql-9.3.5-3-linux.run
- Download juga phpPgAdmin disini http://phppgadmin.sourceforge.net/doku.php?id=download lalu extrak di direktori /var/www/
- Untuk sampai ke direktori /var/www/ anda bisa menggunakan perintah di terminal : $ sudo nautilus atau $ sudo nano
- Rename phpPgAdmin-5.1 dengan phppgadmin
- Setelah itu buka SQL Shell (psql) lewat main menu PostgreSQL 9.3 > SQL Shell (psql)
- Maka akan muncul :
Server [localhost] : //tekan enterDatabase [postgres] : //tekan enterPort [5432] : //tekan enterUsername [postgres] : //tekan enterPassword for user postgres : //masukkan password postgres anda kemudian tekan enter
- Selanjutnya anda bisa membuat database sesuai dengan yang anda inginkan :
postgres=# create database linux;CREATE DATABASE
Menambahkan user bisa menggunakan perintah :
postgres=# CREATE ROLE admin PASSWORD 'password' SUPERUSER CREATEDB CREATEROLE INHERIT LOGIN;CREATE ROLEpostgres=# grant all privileges on database linux to admin;
- Sesuaikan dengan keinginan anda yang saya tandai dengan warna merah
- Buka pgAdmin III, lewat main menu PostgreSQL 9.3 > pgAdmin III
- Pilih File > Add Server
- Isi sesuai gambar di bawah ini, untuk password isikan dengan password postgres anda.
- Setelah itu klik OK
- Masuk ke direktori dengan perintah $ sudo nano /var/www/phppgadmin/conf/ atau $ sudo nautilus /var/www/phppgadmin/conf/
- Buka file config.inc.php dengan leafpad atau text editor lainnya.
- Ganti di bagian ini : $conf ['extra_login_security'] = true; dengan ini $conf ['extra_login_security'] = false;
- Tambahkan localhost dibagian ini : $conf['servers'][0]['host'] = 'localhost';
- Dan setelah semua selesai bisa anda coba dengan link http://localhost/phppgadmin/ kemudian Login dengan username postgres password sesuai dengan password postgres anda, atau bisa juga dengan menggunakan user yang sebelumnya sudah dibuat (username : admin dan password : password)
Share this article with your friends
Posting Komentar
Jangan berkunjung tanpa meninggalkan jejak.
- No Spam - No Phising - No Live Link
Salam Blogger Indonesia, Silakan Tinggalkan Pesan Agan disini... !!!